Categories
Berita PDSI

UNISA Yogyakarta Menerima Bantuan Pemerintah PKKM Tahun Anggaran 2021

Ditjen Dikti menyampaikan selamat kepada penerima bantuan pemerintah PKKM tahun anggaran 2021 di dalam surat nomor 0324/E.E1/KM.11.02/2021 tanggal 6 Juni 2021. Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogyakarta) merupakan salah satu penerima bantuan pemerintah PKKM tahun anggaran 2021 dalam kelompok Liga II.

UNISA Yogyakarta Menerima Bantuan Pemerintah PKKM Tahun Anggaran 2021

— BPTSI Unisa Yogyakarta
https://bptsi.unisayogya.ac.id/unisa-yogyakarta-menerima-bantuan-pemerintah-pkkm-tahun-anggaran-2021/ 2021-06-07 10:12:00

Usulan dari UNISA Yogyakarta yang diterima adalah dari Program Studi Fisioterapi dan ISS (Institutional Support System) yang melibatkan Badan Pengembangan Teknologi dan Sistem Informasi (BPTSI) UNISA Yogyakarta. Adapun usulan tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Prodi Fisioterapi
    • Peningkatan Inovasi Pembelajaran melalui Pemanfaatan Tehnologi Mutakhir yang Menjadikan Prodi Fisioterapi sebagai Pusat Pembelajaran Fisioterapi Terpadu
    • Peningkatan Kompetensi Lulusan Program Studi Fisioterapi Menjadi Wiraswasta Muda yang Mandiri dan Berdaya Saing Global
  2. ISS
    • Peningkatan kualitas pengelolaan big data melalui Integrasi MBKM dengan SIMPTT UNISA Yogyakarta

Perguruan Tinggi yang mendapatkan hibah tersebut telah mengajukan proposal dan memenuhi syarat yang telah ditentukan sebagai berikut:

  1. Perguruan Tinggi pengusul adalah perguruan tinggi akademik (universitas, institut, sekolah tinggi) binaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan;
  2. PTN/PTS telah melakukan pelaporan data kegiatan belajar mengajar melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi dengan persentase 95 % untuk TA 2019- 1 dan 2019-2;
  3. tidak sedang dikenakan sanksi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi;
  4. PTS pengusul tidak sedang dalam proses pengajuan perubahan perguruan tinggi dan perubahan badan hukum;
  5. Perguruan Tinggi tidak sedang memiliki masalah internal dan tidak dalam sengketa hukum

Selain itu, perguruan tinggi tersebut telah mengikuti dan lolos tahapan seleksi yang terdiri dari:

  1. tahap evaluasi Administratif;
  2. tahap evaluasi kualitas dan kelayakan proposal; dan
  3. tahap verifikasi kelayakan (visitasi daring)

Terdapat 31 Perguruan Tinggi penerima hibah pada kelompok Liga I, 46 Perguruan Tinggi pada kelompok Liga II dan 65 Perguruan Tinggi pada kelompok Liga III. [bst]

Lampiran Pengumuman Penerima Bantuan Pemerintah Program Kompetisi Kampus Merdeka

By basit

Biro Pengembangan Teknologi Dan Sistem Informasi

5 replies on “UNISA Yogyakarta Menerima Bantuan Pemerintah PKKM Tahun Anggaran 2021”

Leave a Reply to Memahami Konstruktor Flutter – BPTSI Unisa Yogyakarta Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.