Categories
Tutorial, Manual, Tips dan Trik

WiFi Router Murah Rasa WiFi Router Mahal

basit.adhi.prabowo
basit.adhi.prabowo
WARNING!

Resiko ditanggung penumpang. Lakukan sesuai dengan instruksi, jangan lompat-lompat. Jangan menggunakan WiFi Router yang sedang digunakan.

Contoh Kasus

TP-LINK TL-WR841N Versi 8.4

Langkah 1: Unduh Firmware WiFi Router

  1. Buka laman http://www.dd-wrt.com
  2. Klik pada tautan Router Database
  3. Masukkan bagian nama dari model WiFi Router pada kotak yang telah disediakan, minimal 3 karakter, misalnya: wr841 untuk model TP-LINK TL-WR841N. Informasi tersebut bisa didapatkan dari boks WiFi Router atau langsung dari alat WiFi Router atau dari antarmuka web administrasinya.
  4. WARNING!
    Bisa jadi untuk satu model terdapat beberapa versi/revisi. Versi/revisi yang dimaksud di sini adalah versi/revisi Hardware, bukan versi/revisi Firmware. Pilih dengan hati-hati karena apabila salah memilih maka akan membuat WiFi Router tidak bekerja.
    Dalam kasus ini memilih model TL-WR841N(D) versi 8.x. Informasi tersebut bisa didapatkan dari boks WiFi Router atau langsung dari alat WiFi Router atau dari antarmuka web administrasinya
  5. Klik pada model dan versi/revisi hardware yang sesuai. Ada dua kemungkinan yang akan terjadi:
    • Terdapat list firmware yang bisa diunduh dan tautan ke kumpulan firmware
      Unduh xxx-mini-xxx.bin atau xxx-micro-xxx.bin (biasanya untuk linksys) dan xxx.bin dari daftar yang ada. Ikuti instruksi instalasi firmware. Masing-masing model dan versi/revisi memiliki cara yang berbeda-beda.
    • Hanya terdapat tautan ke kumpulan firmware (untuk contoh kasus pada artikel ini)
      Klik pada tautan other downloads, kemudian pilih tahun terbaru, kemudian pilih tanggal terbaru dan pilih model dan versi/revisi yang sesuai. Unduh semua xxx.bin. Apabila tidak ada, maka pilih tanggal/tahun yang lebih lama sampai menemukan model yang dimaksud.

Langkah 2: Instalasi via Web Admin WiFi Router

  1. WAJIB!
    Baca dulu manual yang ada di http://dd-wrt.com/wiki/index.php/Installation
  2. Koneksi ke SSID dari WiFi yang akan diubah firmwarenya atau gunakan kabel LAN. Salah SSID bisa mengakibatkan salah model dan versi/revisi hardwarenya, kecuali semua alat memiliki model dan versi/revisi hardware yang sama.
  3. Login ke dalam Web Admin WiFi Router, biasanya ke dalam alamat http://192.168.0.1 atau http://192.168.1.1, atau bisa dilihat dari gateway komputer/laptop yang terhubung ke WiFi Router tersebut.
  4. Catat semua informasi/setting pada WiFi Router. Biasanya yang dicatat adalah IP, SSID, channel dan password WiFi. Beberapa model WiFi Router pada setting pabrik menggunakan password yang unik untuk setiap alat, biasanya dapat dilihat pada alat.
  5. Reset WiFi
    • Cara 1: (Rekomendasi)
      Masuk ke antar-muka web. Pilih menu System Tools > Factory Defaults atau dengan bahasa yang serupa atau pada menu lain yang intinya adalah merubah settingan ke setting pabrik.
    • Cara 2:
      Hard reset 30/30/30 untuk LinkSys. Silakan ikuti langkah pada manual yang ada di http://dd-wrt.com/wiki/index.php/Hard_reset_or_30/30/30. Baca dengan teliti dan lakukan dengan hati-hati. Untuk merk lain bisa dilihat caranya pada buku manual resmi.
  6. Koneksi ke SSID dari WiFi yang akan diubah firmwarenya, biasanya mengandung nama pembuatnya, misalnya TPLINK-xxx atau LinkSys-xxx, atau gunakan kabel LAN. Salah SSID bisa mengakibatkan salah model dan versi/revisi hardwarenya, kecuali semua alat memiliki model dan versi/revisi hardware yang sama.
  7. Login ke dalam Web Admin WiFi Router, biasanya ke dalam alamat http://192.168.0.1 atau http://192.168.1.1, atau bisa dilihat dari gateway komputer/laptop yang terhubung ke WiFi Router tersebut.
  8. Upgrade firmware, pilih menu System Tools > Firmware Upgrade atau dengan bahasa yang serupa atau pada menu lain. Pada kasus artikel ini, TP-LINK TL-WR841N(D) versi 8.x, pilih firmware factory-to-ddwrt.bin. Biasanya WiFi Router akan melakukan restart secara otomatis.
    WARNING!
    Jangan melakukan interupsi ketika proses upgrade firmware sedang berjalan
    .
  9. Lakukan koneksi ke SSID dd-wrt. Masuk ke antar-muka web dengan alamat http://192.168.1.1. Umumnya, antar-muka web dd-wrt memiliki username root dan password admin.
  10. Ganti username dan password dari antar-muka web
  11. Upgrade firmware dengan firmware lain yang disarankan oleh dd-wrt.com, pilih menu Administration > Firmware Upgrade atau dengan bahasa yang serupa atau pada menu lain. Pada kasus artikel ini, TP-LINK TL-WR841N(D) versi 8.x, pilih firmware tl-wr841nd-webflash.bin
  12. Sesuaikan setting dengan setting yang lama atau buat setting baru

By basit

Biro Pengembangan Teknologi Dan Sistem Informasi

8 replies on “WiFi Router Murah Rasa WiFi Router Mahal”

berapa harga WiFi Router ?
apakah tidak akan lelet spt ada kasus salah satu layanan penyedia internet hanya awal pemasangan saja kemcang wifi, tpi lama kelamaan sering macet

Itu hanya berpengaruh pada kelengkapan setting WiFi Routernya, tetapi tidak menambah kemampuan hardwarenya, kalau RAMnya 128Mb ya tetap 128Mb… Well, semakin banyak user tentu saja semakin lemot… apakah jalan tol tidak macet?

Ini bukan langganan internetnya, ini masalah fasilitas ‘Router Mahal’ pada ‘Router Murah’, bukan juga masalah hardware-nya

[…] Hingga saat ini (8 Juni 2015), SAY menggunakan 2 model perangkat WiFi router yang dapat digunakan sebagai repeater, yaitu LinkSys WRT-54GL dan TP-Link TL-WR841N. Kedua perangkat tersebut adalah model WiFi router yang termasuk murah. Ketika perangkat-perangkat tersebut dijalankan menggunakan firmware bawaan dari pabrik, performanya tidak dapat dikatakan baik dan tidak dapat digunakan sebagai repeater, bahkan untuk TP-Link TL-WR841N baru 5 menit dihidupkan sudah tidak terkoneksi lagi ke klien-klien. Namun, setelah firmware dari perangkat WiFi router tersebut diganti, maka performanya menjadi sangat baik dan dapat digunakan sebagai repeater. Untuk mengganti firmware WiFi router dapat melakukan langkah-langkah seperti yang sudah dibahas pada artikelA�WiFi Router Murah Rasa WiFi Router Mahal. […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.